Kamis, 26 Agustus 2021

BHABINKAMTIBMAS DAMPINGI DESA BERIKAN BANTUAN WARGA ISOMAN

 

Kendawangan - Sebanyak delapan warga Desa Kendawangan Kiri yang terkonfirmasi positif Covid-19, sesuai data yang dikeluarkan oleh Kemenkes RI.

Menindaklanjuti hal tersebut, Pemerintahan Desa Kendawangan Kiri memberi bantuan kepada warga yang isolasi mandiri berupa sembako, masker, obat-obatan, susu, vitamin dan beberapa kebutuhan lainnya. 

"Bantuan ke warga yang isoman ini menggunakan dana desa 8 persen," ucap Pusar Rajali selaku Kepala Desa Kendawangan Kiri.

"Sebanyak delapan orang warga yang Desa Kendawangan Kiri yang terkonfirmasi Covid-19 kami beri bantuan berupa sembako, vitamin, dan beberapa barang kebutuhan harian lainnya," tambah Kades.

Perlu diketahui, sumber dana sebanyak 8 persen tersebut bersumber dari Dana Desa Kendawangan Kiri TA. 2021, yang telah dialokasikan oleh pemerintah untuk menangani wabah Covid-19 di Indonesia.

Bhabinkamtibmas Desa Kendawangan Kiri, Bripka Firman yang mendampingi kegiatan tersebut, ketika mendatangi rumah warga yang sedang Isolasi mandiri menyampaikan beberapa hal.

"Tetap fokus pada penyembuhan, tetap patuhi prokes walaupun dirumah, dan hindari kontak fisik secara langsung dengan orang lain maupun keluarga yang serumah," tegas Firman. (F)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar